Rabu, 27 November 2013

Tutorial Romantic Make Up

helloo everyone ini tutorial pertama aku hehe. very very interesting . kenapa ? karena ini make up aku banget. aku suka pake tema make up jenis ini kalo ke acara formal bahkan sekedar ke mall. 
karena warna warnanya perpaduan warna warna pink dan ungu aku namain romantic make up hehe. okee cek this out ladies . . .


 Romantic Make Up

FACE
1. pertama tama ratakan kekurangan pada wajah menggunakan bb cream lalu aku juga menambahkan powder foundation
2. tambahkan bronzer untuk contour daerah area hidung, lakukan searah dengan bagian dalam alis lalu tarik sampai pada tulang hidung bagian bawah dan baurkan, kalau perlu tambahkan highlight pada bagian depan tulang hidung.
3. sapukan blush on pada tulang pipi 

EYES 


ini eyeshadow yang aku pake untuk bagian mata 
1. untuk bagian dalam mata aku pake eyeshadow nomor 1
2. campur eyeshadow nomor 1 dan 2, kenapa aku campurin ? karena aku pengen dapet warna yang lebih pekat juga glowy. baurkan juga pada bagian dalam mata sampai terluar sampai warnanya keluar
3. aku tambahkan eyeshadow nomor 3 pada bagian crease untuk mempertegas warna pinknya juga melembutkan gradasi warna.
4. tambahkan eyeshadow nomor 4 yaitu ungu tua untuk bagian ujung crease 
5. pulaskan eyeliner, disini aku menggunakan liquid eyeliner jadi maafkan bentuk eyeliner yang agak ga rata itu (-__-) karena tangan aku yg bergetar, belum makan kali ya hahah.
6. tambahkan juga mascara untuk mempertebal bulu mata
7. yang terakhir pulaskan juga bagian bawah mata dengan liquid eyeliner in white or silver ya.



 LIPS
Pulaskan lipstik berwarna pink or orange with pink undertone secara merata menggunakan lip brush 


berikut daftar make up yang aku pake di tutorial kali ini

FACE
- Etude house precious mineral bb cream bright fit w24
- Maybelline Clear Smooth Extra Powder Foundation honey
- No Brand Bronzer Palletes
- Maybelline Clear Smooth Blush Shine Free Fresh Apricot

EYES
- No Brand Eyeshadow Palletes
- Maybelline Eye Studio Liquid Eyeliner
- Maybelline Hypercurl Mascara
- Lioele Dollish Ink Eyeliner in Pearl

LIPS
- Maybelline Color Sensational in Coral Crush



oke baiklah sekian tutorial pertama aku ini. kalau ada pertanyaan just comment ladies :)
semoga membantu
thanks for reading


Tidak ada komentar:

Posting Komentar